Pascal : Mengenal Pemrograman Pascal
Bahasa pemrograman pascal bahasa yang di jalankan secara prosedural, yang artinya baris demi baris program ini di eksekusi/dijalankan oleh kompiler. Bahasa ini cukup mudah untuk dipelajari, bahkan mungkin sangat mudah dibanding dengan bahasa pemrograman lainnya, meski bahasa pascal sudah sangat amat tua, namun bahasa ini menjadi bahasa pemrograman wajib di sekolah - atau di kampus-kampus.Karena memang awal mula dibuatnya pascal juga untuk tujuan membantu didunia pendidikan.
Gambar blaise_pascal sumber: https://www.britannica.com/biography/Blaise-Pascal
Bahasa pemrograman pascal bisa berjalan di banyak operating system, seperti misalnya windows, mac-os, atau bahkan bisa dijalankan di unix/linux. Pada artikel Pascal : Mengenal Pemrograman Pascal saya kan menggunakan mungkin beberapa text editor seperti bawaan dari freepascal, lazarus atau mungkin bahkan menggunakan editor sublime.
Sebelum kita memulai belajar pascal, sebaiknya kita download dahulu aplikasi atau compiler dari pascal itu sendiri, anda bisa menggunakan turbo-pascal, atau freepascal, dan pada totorial ini saya menggunakan freepascal dan editor bawaannya yang berwarna biru, sebagai pemula dalam hal pemrograman ada baiknya gunakanya saja dahulu editor bawaan dari freepascal, oh iya jika kamu tidak memiliki komputer sedang kamu ingin belajar pemrograman pascal, atau kamu mau menyelesaikan tugas sekolah pemrograman pascal tapi tidak memiliki laptop atau komputer maka kamu bisa menggunakan handphone untuk belajar pemrograman ini, kamu bisa gunakan atau download aplikasi pascal-n ide di apps google store.
Pada tutorial kali ini, saya menggunakan komputer, mungkin dikesempatan lain kita akan menggunakan handphone android. Bahasa pascal juga merupakan bahasa yang general purpose (bisa menyelesaikan banyak masalah), high level programing yang aslinya dibuat oleh Niclause Wirth awal 1970an. Seperti saya sebut sebelumnya bahwa bahasa pemrograman ini buat untuk ditujukan pada dunia pendidikan,ditujukan untuk mempelajari disiplin pemrograman secara sistematis, bisa diandalkan, dan bisa membuat program yang efesien.
Pascal menjadi populer didunia pendidikan dan kampus karena beberapa alasan:
- Mudah dipelajari
- Bahasanya terstruktur/berurut
- effesien dan bisa diandalkan
- Bisa digunakan dibanyak operating system (seperti windows, mac-os, linux, unix dan android)
Struktur Bahasa Pascal
Sebelum kita belajar membuat blok/baris program, sebaiknya kita kenal dahulu struktur urutan baris bahasa pemrograman pascal, sehingga kita tidak salah dalam menuliskan kode program kita pada editor pascal yang kita gunakan, berikut struktur bahasa program pascal:- Nama Program
- perintah uses;
- Deklarasi Type
- Deklarasi Konstanta
- Deklarasi Variabel
- Deklarasi Fungsi
- Deklarasi Prosedur
- Main Program (program utama diawali oleh keyword begin dan di akhiri keyword end. )
- Statement dan expresi di masing-masing blok program
- Komentar